Friday, February 21, 2020

Kisah Perjuangan 4 Bocah yang Rela Berjualan Demi Tetap Bisa Sekolah ini Bikin Haru

Loading...

Loading...
Adanya jargon wajib belajar 9 tahun nampaknya tidak menjamin semua lapisan masyarakat mendapat haknya untuk mengenyam pendidikan. Pasalnya, tidak sedikit anak yang justru mengemis di pinggir jalan karena orangtuanya memiliki keterbatasan ekonomi.



Beberapa anak kurang beruntung yang tidak punya orangtua terpaksa harus menghidupi dirinya sendiri. Bahkan, ada pula seorang murid sekolah yang membayar biaya pendidikan dengan peluh keringatnya sendiri.
Di Indonesia sendiri, sudah banyak kasus anak sekolah yang nyambi berjualan demi bisa tetap duduk di bangku sekolah dan mengenyam pendidikan.
Dirangkum dari berbagai sumber. Berikut kisah 4 bocah yang berjuang mengumpulkan uang untuk dapat terus melanjutkan sekolah.
Jika biasanya anak seusia 12 tahun menghabiskan waktu bermain di komplek bersama teman-teman, lain ceritanya dengan hidup yang dijalani Putra.
Meski di usianya yang sangat belia, bocah asal Tangerang Selatan ini setiap harinya harus mengadu nasib di daerah seputaran jalan Bintaro, Pondok Aren.
Putra berjualan cilok agar tetap bisa sekolah karena tidak ada yang sanggup membiayainya, setelah kedua orangtuanya meninggal dunia.
Kisahnya menjadi bahan perbincangan warganet setelah tersebar di media sosial baik Instagram maupun Twitter. Perjuangan bocah usia 12 tahun itu awalnya dibagikan oleh akun Twitter @MSApunya.
Putra yang diketahui tengah duduk di bangku Sekolah Dasar Negeri Sarmili, harus berjualan cilok demi bisa membayar uang sekolah dan juga biaya hidup bersama kedua adiknya. Dalam unggahan tersebut, akun @MSApunya menuliskan bahwa Putra juga menjadi ayah sekaligus ibu untuk adiknya.
Sekarang, Putra sendiri tinggal bersama kakak perempuannya yang selama ini selalu membantu untuk membuat cilok yang hendak dijual dan juga merawat adiknya. Putra terbiasa menjajakan dagangannya dengan sepedanya hingga malam hari.

Loading...
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Kisah Perjuangan 4 Bocah yang Rela Berjualan Demi Tetap Bisa Sekolah ini Bikin Haru

Comments
0 Comments